SURABAYA, PustakaJC.co - Kerajaan Majapahit merupakan kerajaan besar yang pernah berjaya di Nusantara pada abad ke-13 hingga ke-16 Masehi. Pusat kerajaan ini diyakini berada di wilayah Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, namun kekuasaannya meluas ke berbagai daerah.
Didirikan oleh Raden Wijaya, Majapahit menjadi kekuatan dominan di Nusantara, terutama di Pulau Jawa. Nama "Majapahit" sendiri berasal dari cerita rakyat yang berkembang dalam budaya tutur masyarakat Jawa.
Dalam kisah-kisah tutur, asal-usul nama Majapahit berawal dari peristiwa yang dialami Raden Wijaya setelah lolos dari serangan Kerajaan Kediri terhadap Singasari. Pada masa itu, Singasari dipimpin oleh Prabu Kertanegara yang sedang fokus melancarkan ekspansi ke Semenanjung Melayu.
Kondisi ini dimanfaatkan oleh Raja Jayakatwang dari Kediri untuk melancarkan serangan mendadak. Karena pertahanan Singasari sedang lemah, serangan tersebut berhasil menewaskan Prabu Kertanegara dan menaklukkan kerajaan.
Meski Singasari jatuh, Raden Wijaya yang merupakan menantu Kertanegara berhasil melarikan diri bersama para putri raja. Mereka mencari perlindungan kepada Arya Wiraraja di Pulau Madura. Atas saran Arya Wiraraja, Raden Wijaya berpura-pura mengabdi kepada Jayakatwang.
Meskipun sang raja sempat curiga, ia tetap menerima pengabdian Raden Wijaya. Setelah beberapa waktu, Raden Wijaya mengusulkan untuk membuka pemukiman baru karena Kediri semakin padat. Jayakatwang menyetujui usulan tersebut dan memberikan izin pembukaan lahan di kawasan Tarik.
Bersama pengikutnya dari Madura, Raden Wijaya mulai membuka hutan di wilayah Tarik. Saat bekerja, para prajurit yang kehausan mencari sesuatu untuk dikonsumsi. Mereka menemukan buah maja yang tumbuh di sekitar lokasi dan mencobanya. Namun, rasa buah tersebut sangat pahit hingga membuat mereka memuntahkannya. Raden Wijaya yang penasaran mencoba sendiri buah tersebut dan mengalami hal yang sama.
Peristiwa ini menjadi cikal bakal lahirnya nama Majapahit, yang berasal dari gabungan kata "maja" dan "pahit." Seiring berjalannya waktu, pemukiman yang dibuka Raden Wijaya berkembang pesat dan semakin ramai.
Dengan dukungan rakyat yang setia, ia akhirnya memimpin serangan terhadap Kediri dengan bantuan tentara Cina. Setelah berhasil merebut kekuasaan, Raden Wijaya mendirikan kerajaan baru yang diberi nama Majapahit, sesuai dengan pengalaman uniknya saat membuka wilayah tersebut. (nov)