Wisata

Ain Dubai: Bianglala Tertinggi di Dunia yang Spektakuler

Ain Dubai: Bianglala Tertinggi di Dunia yang Spektakuler
Ain Dubai: Bianglala Tertinggi di Dunia yang Spektakuler (dok travel kompas)

SURABAYA, PustakaJC.co - Dubai kembali mencetak rekor dunia dengan menghadirkan bianglala terbesar dan tertinggi, Ain Dubai, yang resmi dibuka untuk umum pada 21 Oktober. Acara peluncuran berlangsung meriah dengan pertunjukan drone dan kembang api yang memukau.

 

Berlokasi di Pulau Bluewaters, Ain Dubai menjulang setinggi 250 meter dan mampu menampung 1.750 pengunjung dalam satu putaran yang memakan waktu lebih dari 30 menit.

 

Kehadiran Ain Dubai menjadi wujud komitmen kota ini untuk memperkuat posisinya sebagai destinasi wisata global dan meningkatkan kualitas hidup warganya.

 

Fakta Menarik Ain Dubai

1. Kabin Observasi Mewah
Ain Dubai menawarkan pemandangan 360 derajat yang memukau di atas perairan Teluk Arab. Pengunjung dapat menikmati panorama ini dari salah satu 48 kabin mewah, yang masing-masing mampu menampung hingga 40 tamu.

 

2. Bianglala Tertinggi di Dunia
Dengan tinggi hampir dua kali lipat London Eye, Ain Dubai menempati peringkat pertama dalam daftar bianglala tertinggi di dunia, mengalahkan:

- High Roller Las Vegas (167,5 meter)

- Singapore Flyer (165 meter)

- Bintang Nanchang, China (160 meter)

 

3. Konstruksi Multinasional
Pembangunan Ain Dubai melibatkan lebih dari 10 negara, termasuk UEA, Korea Selatan, Jerman, Inggris, Prancis, dan Belanda, yang berkontribusi dalam teknik dan manajemen proyek.

 

4. Dibangun dengan Dua Derek Terbesar Dunia
Ain Dubai berdiri kokoh berkat penggunaan dua crane terbesar di dunia, yang dipasang oleh perusahaan alat berat asal Belanda, Mammoet.

 

Dengan teknologi canggih dan desain megah, Ain Dubai menjadi ikon baru yang tak hanya memperkaya pariwisata Dubai, tetapi juga mencetak rekor dunia sebagai bianglala tertinggi yang pernah ada. (nov)

Baca Juga : Mengenal Prabanlintang, Negeri Dongeng Tersembunyi di Kabupaten Tegal
Bagikan :