Wisata

Pesona Pantai Pangasan: Keindahan Tersembunyi di Pacitan dan Tips Berkunjung

Pesona Pantai Pangasan: Keindahan Tersembunyi di Pacitan dan Tips Berkunjung
Pesona Pantai Pangasan: Keindahan Tersembunyi di Pacitan dan Tips Berkunjung (dok kompas.com)

SURABAYA, PustakaJc.co - Jika berkunjung ke Kabupaten Pacitan, sempatkanlah untuk mengeksplorasi keindahan wisata alam yang tersedia di sana.

 

Salah satu destinasi menarik yang patut dikunjungi adalah Pantai Pangasan. Pantai ini terletak di Dusun Batulapak, Desa Kalipelus, Kecamatan Kebonagung, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Jaraknya sekitar 18,7 kilometer dari pusat Kota Pacitan, yang dapat ditempuh dalam waktu kurang lebih 33 menit dengan kendaraan.

 

Pantai Pangasan masih tergolong sepi pengunjung, sehingga suasana di tempat ini terasa tenang dan keasriannya tetap terjaga. Keunikan pantai ini terletak pada perpaduan lanskap sawah berundak yang berdampingan langsung dengan lautan, menciptakan panorama alam yang khas dan berbeda dari pantai lainnya.

 

Bagi wisatawan yang berencana mengunjungi Pantai Pangasan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar perjalanan semakin nyaman dan menyenangkan. Berikut beberapa tips yang telah dirangkum oleh Radar Lawu:

 

1. Pilih Waktu yang Tepat
Karena akses menuju pantai ini masih tersembunyi dan cukup menantang, pastikan untuk datang di waktu yang tepat. Sebaiknya kunjungi pantai saat cuaca cerah agar perjalanan lebih aman dan nyaman. Hindari musim hujan, karena jalanan menuju pantai bisa menjadi licin dan sulit dilewati.

 

2. Jaga Kebersihan Lingkungan
Pantai Pangasan masih sangat alami, sehingga kebersihan lingkungan harus tetap dijaga. Jangan membuang sampah sembarangan dan usahakan untuk selalu membawa kembali sampah yang dihasilkan. Dengan menjaga kebersihan pantai, wisatawan turut berkontribusi dalam kelestarian alam.

 

3. Gunakan Alas Kaki yang Tepat
Mengingat jalur menuju pantai melibatkan trekking melalui jalan setapak berbatu dan sebagian besar area pantai terdiri dari bebatuan, disarankan menggunakan alas kaki yang nyaman dan memiliki grip kuat, seperti sandal gunung atau sepatu trekking. Hindari memakai sandal jepit karena dapat menyebabkan tergelincir di jalur berbatu yang licin.

 

4. Tetap Waspada dan Berhati-hati
Saat bermain di sekitar pantai, selalu perhatikan kondisi sekitar, termasuk arus ombak dan keadaan lingkungan. Waspada terhadap potensi bahaya dapat membantu menjaga keselamatan selama menikmati keindahan Pantai Pangasan.

 

Dengan memperhatikan tips di atas, perjalanan ke Pantai Pangasan akan menjadi pengalaman yang lebih menyenangkan dan aman. Nikmati pesona alamnya yang unik dan tetap hormati lingkungan sekitar agar keindahannya tetap terjaga untuk generasi mendatang. (nov)

Baca Juga : Istana Siak Sri Indrapura: Jejak Kejayaan Melayu di Tanah Riau
Bagikan :