Wisata

Gunung Telomoyo: Wisata Unik ke Puncak dengan Kendaraan

Gunung Telomoyo: Wisata Unik ke Puncak dengan Kendaraan
Gunung Telomoyo: Wisata Unik ke Puncak dengan Kendaraan (dok radio gemilang)

 

Gunung Telomoyo memiliki dua jalur populer untuk pendakian, yakni via Dalangan dan via Pagergedong. Dari pusat Kota Magelang, jalur via Dalangan berjarak sekitar 33 km dan membutuhkan waktu sekitar satu jam. Sementara dari Kota Semarang, jalur via Pagergedong berjarak sekitar 59 km dan membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam.

 

Bagi pengunjung yang menggunakan sepeda motor, perjalanan ke puncak bisa dilakukan dengan kendaraan pribadi. Namun, medan yang curam memerlukan kehati-hatian ekstra. Pengunjung yang menggunakan mobil atau transportasi umum perlu memarkir kendaraan di area parkir dan melanjutkan perjalanan menggunakan motor sewaan atau mobil jeep yang disediakan pengelola.

 

Biaya sewa motor mulai dari Rp100 ribu, sedangkan sewa jeep beserta sopir mulai dari Rp400 ribu. Hal ini dilakukan demi keselamatan pengunjung, mengingat jalan menuju puncak cukup sempit, berliku, dan memiliki tanjakan serta turunan yang curam. (nov)

Baca Juga : Kedung Tarukan: Dari Rawa, Sarang Preman, hingga Pusat Gerakan Reformasi dan Budaya
Bagikan :