Untuk mencapai Lembah Indah Malang, Kawan bisa melewati beberapa rute. Jika berangkat dari pusat Kota Malang, siapkan waktu sekitar 1,5 jam dengan jarak sekitar 47 kilometer. Kawan bisa melewati Jalan Hamid Rusdi, Gatot Subroto, Patuk Sari, hingga Tumpangrejo.
Jika memulai perjalanan dari Alun-alun Malang, rute yang bisa Kawan ambil adalah Jalan Supriadi, Kebonsari, Genengan, lalu belok kanan ke Jalan Gunung Kawi menuju Tumpangrejo dan Balesari.
Lembah Indah Malang menawarkan berbagai aktivitas yang bisa dinikmati oleh pengunjung. Kawan bisa memacu adrenalin dengan berbagai wahana yang bisa dicoba, seperti ATV riding dan trekking. Sembari trekking, Kawan akan ditemani oleh pemandangan lembah yang tidak ada duanya.
Lembah Indah Malang juga memiliki fasilitas edukatif yang menarik, seperti kebun hidroponik dan kebun stroberi. Di sini, pengunjung bisa belajar cara bercocok tanam secara organik dan memetik stroberi langsung dari kebunnya.