Wisata

Destinasi Wisata Menarik di Gresik yang Wajib Dikunjungi

Destinasi Wisata Menarik di Gresik yang Wajib Dikunjungi
Destinasi Wisata Menarik di Gresik yang Wajib Dikunjungi (dok salsa wisata)

 

Telaga Ngipik

Telaga Ngipik di Gresik adalah tempat wisata yang wajib dikunjungi. Awalnya berfungsi sebagai penampungan air untuk kebutuhan industri, kini Telaga Ngipik terkenal sebagai destinasi wisata favorit. Tempat ini, yang sebelumnya bernama Giri Wana Tirta, diambil dari nama Sunan Giri.

Telaga Ngipik juga populer untuk aktivitas berperahu dan memancing ikan. Tiket masuknya  gratis, hanya ada biaya parkir yang perlu dibayar.

 

Pulau Bawean

Pulau Bawean, yang sering disebut sebagai surga tersembunyi di Kabupaten Gresik, menawarkan keindahan alam yang masih jarang diketahui banyak orang. Pulau ini terkenal dengan pemandangan alamnya yang indah dan unik.

 

Untuk mengunjunginya, Anda bisa memilih jalur laut melalui pelabuhan Gresik, atau jalur udara dengan penerbangan dari Surabaya atau Sumenep. Mengunjungi Pulau Bawean akan menjadi pengalaman liburan yang tak terlupakan. (nov)

Baca Juga : Derinkuyu, Kota Bawah Tanah Misterius yang Menyimpan Sejuta Rahasia
Bagikan :