Bukit Jamur
Bukit Jamur di Gresik menawarkan pemandangan batu-batu menyerupai jamur matsutako. Tiket masuknya Rp3.000 untuk motor dan Rp5.000 untuk mobil. Tempat ini hanya buka pada Minggu karena masih kawasan pertambangan aktif. Sebaiknya kunjungi pagi atau sore untuk menghindari panas terik.
Pantai Delegan
Pantai Delegan di Gresik adalah destinasi wisata favorit di Jawa Timur, populer di kalangan wisatawan lokal maupun luar daerah. Pantai ini menawarkan ombak tenang dan pasir putih bersih, menjadikannya tempat yang menarik untuk dikunjungi.
Pantai ini buka setiap hari dari pukul 07.00 WIB hingga 17.00 WIB. Tiket masuknya cukup terjangkau, yaitu Rp6.000 untuk anak-anak dan Rp10.000 untuk dewasa.
Wagos Wisata Alam Gosari
Bagi pecinta wisata alam, tempat wisata terbaru di Gresik ini wajib dikunjungi. Pengunjung dapat menikmati pemandangan pedesaan dengan sawah hijau dan gunung kapur di sekitarnya, menjadikannya sangat indah. Selain itu, tempat ini juga cocok bagi para penggemar fotografi, terutama untuk pengunjung yang aktif di Instagram.
Tersedia berbagai spot foto menarik, seperti jembatan merah bergaya Asia Timur dan rumah-rumah bergaya Eropa. Tempat ini buka dari pagi hingga sore, dengan tiket masuk yang terjangkau, yakni Rp5.000 untuk anak-anak dan Rp10.000 untuk dewasa.