Wisata

Loge de Vriendschap, Bangunan Jejak Kelompok Freemason di Hindia Belanda

Loge de Vriendschap, Bangunan Jejak Kelompok Freemason di Hindia Belanda
Dok surabaya tempoe doeloe

SURABAYA, PustakaJC.co - Gedung Badan Pertanahan Nasional (BPN) terlihat begitu megah bila dilihat dari Jalan Tunjungan, Surabaya. Ternyata bangunan artistik ini merupakan bekas loge atau loji Freemasonry masa VOC di Surabaya.

 

Dimuat dari Time Indonesia, jejak kelompok rahasia itu bisa dilihat dari lambang jangka mistar membentuk intervensi dua segitiga dan tangan berjabat. Sedangkan pada bagian lain tertulis tahun 1811, ada tanggal dan prasastinya juga tulisan SW.

 

Gedung ini awalnya bernama Loge de Vriendschap yang dalam bahasa Inggris berarti The Friendship atau pertemanan. Pembangunan loge tersebut diinisiasi oleh Jacobus Albertus Van Middelkoop pada 28 September 1809.

 

“Banyak, Mas, yang Freemason. Kalau Freemason, ya jangka dan penggaris itu lambangnya,” kata Pengamat Sejarah, Kuncarsono Prasetyo.

Baca Juga : Ini 10 Bandara dengan Fasilitas Tidur Terbaik bagi Wisatawan saat Delay, Soetta Salah Satunya
Bagikan :