"Layanan ini kami nilai sangat baik yang diberikan kepada para penumpang sehingga mereka bisa melaksanakan mudik dengan sehat dan nyaman," sebutnya.
Ia menyebut, PT KAI juga memberikan layanan yang optimal dimana penumpang harian atau mereka yang bekerja menggunakan transportasi kereta api tetap terlayani disamping melayani para pemudik juga.
"Allhamdulillah semua penumpang bisa terakomodir antara yang rutin dan melayani pemudik lebaran," jelasnya.
Menurutnya, Pemprov Jatim bersama jajaran terkait terus mematangkan dan memetakan titik titik kerawanan jalur pemudik yang tersebar di 200 pos layanan yang disiagakan dengan pihak kepolisian.