LUMAJANG, PustakaJC.co - Lumajang adalah sebuah kabupaten di Provinsi Jawa Timur yang lokasinya berbatasan dengan Probolinggo, Jember, dan Malang. Wilayah ini kebanyakan dihuni oleh masyarakat Suku Jawa, meskipun ada pula penduduk dari suku lain yang tinggal di Lumajang, mulai dari Suku Bawean, Tengger, Osing, Samin, hingga Tionghoa.
Nama Lumajang mungkin belum setenar daerah lain di Jawa Timur seperti Banyuwangi, Malang, Batu, atau Surabaya dalam hal menjadi tujuan wisata. Padahal, kabupaten yang terkenal sebagai penghasil padi dan palawija ini juga memiliki objek wisata alam yang memukau dan tak kalah memesona dari kota dan kabupaten lain.
Dari berbagai destinasi wisata di Lumajang, ada dua tempat yang wajib dikunjungi yaitu air terjun Tumpak Sewu dan Puncak B29 karena menawarkan panorama alam yang akan memanjakan mata.
Air terjun Tumpak Sewu berada di perbatasan Desa Sidomulyo, Kabupaten Lumajang dan Desa Sidorenggo Kabupaten Malang. Lokasinya sendiri berada di dalam lembah curam yang memanjang dengan elevasi 500 meter di atas permukaan laut.