Tokoh

Anwar Ibrahim

Sahabat Sejati Indonesia Yang Pernah Ikut Sekolah HMI dan Dekat dengan BJ Habibie

Sahabat Sejati Indonesia Yang Pernah Ikut Sekolah HMI dan Dekat dengan BJ Habibie
dok bbc

 

Anwar juga pernah menyebut bahwa Indonesia merupakan sahabat sejati Malaysia. Hubungan kedua negara akan terus diperkokoh, utamanya dalam berbagai rangkaian kerja sama.

 

Anwar pernah mengikuti sekolah ideopolitorstratak (ideologi, politik, strategi, dan taktik) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di Pekalongan, Jawa Tengah, pada tahun 1967. Di sana, ia belajar banyak soal ideologi dan strategi politik.

 

Melalui HMI, Anwar mengenal banyak tokoh-tokoh besar Indonesia, seperti Mar’ie Muhammad (mantan Menteri Keuangan), Eki Syachrudin (mantan Duta Besar Indonesia untuk Kanada), Akbar Tanjung (Ketua DPR RI periode 1999-2004), hingga Fahmi Idris (mantan Menteri Tenaga Kerja dan Menteri Perindustrian).

 

“Saya memperoleh manfaat dari HMI karena mengikuti materi ideologi politik dan strategi di Pekalongan. Generasi saya itu istimewa. Abang-abang saya adalah Nurcholish Madjid, Fahmi Idris, Mar’ie Muhammad dan Eki Syachrudin. Semua hebat-hebat,” ungkapnya dikutip dari ANTARA

Baca Juga : Dari Rasa Takut Hingga Podium Juara di Sirkuit Bulutangkis Surabaya
Bagikan :