SURABAYA, PustakaJC.co - Founder sekaligus CEO Mie Gacoan adalah Anton Kurniawan. Informasi ini sebagaimana yang tertera dalam akun LinkedIn miliknya. Meski begitu, ada satu nama lain yang sering disalahpahami sebagai pemilik Mie Gacoan.
Sosok tersebut adalah Harris Kristanto yang sebetulnya bukan Chief Executive Officer (CEO). Seperti yang tertera pada profil LinkedInnya, Harris Kristanto adalah Chief Operating Officer(COO) Mie Gacoan. Hal ini kemballi ditegaskan Harris melalui bio Instagramnya.
Mie Gacoan merupakan jaringan restoran yang berdiri di bawah naungan PT Pesta Pora Abadi. Persahaan ini berdiri pada awal tahun 2016 dan bergerak di bidang F&B atau kuliner. Dilansir dari situs Jobstreet, PT Pesta Pora Abadi kini sudah memiliki lebih dari 10.000 orang karyawan dan berbasis di kota Malang, Jawa Timur.
Selain sosok pemiliknya, hal lain yang mengundang perhatian masyarakat tentang Mie Gacoan adalah arti dibalik nama restoran itu sendiri. Kata "Gacoan" diambil dari Bahasa Jawa yang artinya jagoan atau andalan.