Tokoh

Menag Yaqut Cholil Qoumas

Tarekat Tijaniyah Berperan Promosikan Perdamaian dan Kemanusiaan di Indonesia

Tarekat Tijaniyah Berperan Promosikan Perdamaian dan Kemanusiaan di Indonesia
Menag Yaqut Cholil Qoumas mewakili Presiden Jokowi dalam Idul Khotmi Nasional Thoriqoh Tijaniyah ke-231 di Garut, Jawa Barat, Minggu (3/9/2023) (foto: kemenag.go.id)

GARUT, PustakaJC.co - Kehadiran tarekat memiliki dampak besar bagi bangsa Indonesia karena mempromosikan perdamaian dan penghargaan atas kemanusiaan. Demikian Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas yang hadir mewakili Presiden Jokowi dalam Tablig Akbar Idul Khotmi Nasional Thoriqoh Tijaniyah ke-231 di Garut, Jawa Barat. Tablig akbar yang diikuti lebih dari 50 ribu peserta ini digelar di Pondok Pesantren Az-Zawiyah, Tanjung Anom, Samarang, Garut, Jawa Barat, seperti dilansir dari kemenag.go.id, , Minggu (3/9/2023).

 

"Tarekat Tijaniyah berkembang pesat dengan pengikut yang sangat banyak termasuk di Indonesia. Pengikutnya yang banyak merupakan cermin bahwa tarekat ini dirasakan manfaatnya untuk para penganutnya baik manfaat spiritual maupun non spiritual," kata Menag Yaqut di Garut.

 

Selain di Indonesia, tarekat Tijaniyah ini telah tersebar di berbagai wilayah, seperti Afrika di Timur Tengah, Asia, dan Amerika. Keberadaannya memiliki pengaruh signifikan dalam dunia Islam.

Baca Juga : Makin Moncer Pasca Pensiun Jadi Menlu
Bagikan :