Namun, takdir memisahkan jarak mereka. Diketahui, Bung Tomo tinggal di Surabaya dan Sulistina tinggal di Malang. Hal inilah yang membuat mereka jarang bertemu. Ditambah, Bung Tomo dan Sulistina juga memiliki kesibukannya masing-masing.
Situasi semakin sulit ketika Bung Tomo diburu oleh sekutu. Saat itu, ia memimpin Barisan Pemberontakan Rakyat Indonesia. Pastinya mustahil bagi pasangan ini bertemu satu sama lain. Hubungan mereka erat dengan rasa percaya satu sama lain.
Pada akhirnya, Bung Tomo menikahi Sulistina pada 19 Juni 1947 di Malang. Hubungan mereka sungguh menginspirasi bagi Kawan.
3. Daan Mogot dan Hadjari Singgih
Siapa yang tidak mengenal Daan Mogot? Namanya dijadikan jalan yang melintasi daerah Jakarta Barat - Tangerang. Jalan dengan jarak 27,5 km ini diambil dari salah satu Pahlawan Nasional, Elias Daniel Mogot.