SURABAYA, PustakaJC.co -Pernahkah, Anda, mendorong anak untuk mencari uang tambahan ketika ingin membeli mainan baru? Biasanya, anak akan merasa uangnya terkumpul lebih lama hanya dengan menabung uang saku. Beberapa orang tua memotivasi anak untuk berbisnis, seperti berjualan makanan, minuman, atau pernak-pernik yang mereka buat sendiri untuk mendapatkan uang tambahan.
Melihat hal ini, mengapa tidak mendorong anak-anak untuk mulai berbisnis sejak dini? Mereka bisa menjadi kidspreneur, karena bukan hanya orang dewasa yang bisa berwirausaha, anak-anak juga dapat melakukannya.
National Foundation For Teaching Entrepreneurship menemukan bahwa anak-anak yang dilatih berbisnis sejak dini akan menunjukkan perilaku positif dan memiliki orientasi kesuksesan yang lebih baik. Mereka lebih fokus pada pencapaian akademik dan profesional, memiliki aspirasi yang jelas, dan menguasai kepemimpinan.
Dilansir dari parenting indonesia, berikut adalah manfaat yang bisa didapatkan anak dari berbisnis sejak dini:
Sikap Optimistis dan Tidak Mudah Menyerah
Anak-anak yang berbisnis akan belajar melihat rintangan sebagai peluang. Mereka memiliki rasa ingin tahu dan energi tak terbatas. Masalah dalam usaha mereka membentuk sikap optimistis dan mengajarkan mereka untuk tidak mudah menyerah.
Terbiasa Mewujudkan Mimpinya
Anak-anak adalah pemimpi sejati. Mereka tidak terhambat oleh kesulitan kehidupan orang dewasa. Mereka memiliki kesempatan besar untuk mengubah hal-hal yang dianggap mustahil menjadi kenyataan.
Tumbuh Menjadi Solutif
Setiap usaha memiliki tantangannya. Anak-anak yang memulai usaha akan belajar untuk menyelesaikan masalah mereka sendiri. Ini melatih mereka untuk melihat masalah dari berbagai sudut pandang dan mengidentifikasi solusi kreatif.
Tidak Mudah Puas
Berbisnis mengajarkan anak bahwa satu keberhasilan tidak menjamin keberhasilan berikutnya. Mereka akan belajar untuk tidak mudah puas dan selalu berusaha meningkatkan kualitas serta memperbaiki produknya.
Dengan dorongan dan dukungan orang tua, anak-anak bisa mencapai impian mereka dan memberikan dampak positif pada diri mereka serta lingkungan sekitar. (nov)