Pendidikan & Sastra

Mendikdasmen Ingatkan Bahaya Gadget untuk Anak

Mendikdasmen Ingatkan Bahaya Gadget untuk Anak
Mendikdasmen Ingatkan Bahaya Gadget untuk Anak (dok disway)

SURABAYA, PustakaJC.co - Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu'ti, mengungkapkan keprihatinannya terhadap tren orang tua zaman sekarang yang lebih memilih memberikan mainan digital melalui gadget kepada anak-anak mereka, dibandingkan mainan edukasi fisik yang lebih mendukung perkembangan belajar.

 

Seperti yang dilansir suara.com, Mu'ti mengingatkan bahwa tanpa pengawasan yang tepat, penggunaan gawai dapat membahayakan anak, sebab mereka berisiko terpapar konten-konten yang tidak aman.

 

"Sekarang mainannya diberikan dalam bentuk gadget yang kontennya tidak pernah disensor," kata Mu'ti saat menyampaikan sambutan di Kantor Kementerian Dikdasmen, Jakarta, Kamis (19/12/2024).

 

 

Ia menyampaikan hal tersebut karena banyak orang tua saat ini yang memberikan permainan yang kurang mendidik, berbeda dengan zaman dahulu ketika anak-anak lebih sering diberi mainan edukatif seperti alat peraga yang mendukung pembelajaran.

 

Karena itu, ia menegaskan bahwa penggunaan gadget dan akses ke game oleh anak harus tetap diawasi oleh orang tua. Kebiasaan memberikan gadget sebagai alat bermain juga perlu diperbaiki.

 

Pasalnya, penggunaan gawai yang berlebihan dan tidak mendidik tidak hanya berisiko merusak fisik anak, tetapi juga dapat memengaruhi otak anak yang sangat rentan terhadap gelombang elektromagnetik.

 

"Juga pada aktivitas fisik yang kemudian berkurang sejak kecil, anak-anak sudah mulai banyak mager atau malas gerak dan tidak bergaul dengan teman-teman sebaya," tuturnya

 

Anak yang terlalu larut dengan gadget berisiko kurang memahami nilai-nilai dan norma penting dalam masyarakat serta menjadi kurang dekat dengan lingkungan sekitar, termasuk keluarga.

 

Oleh karena itu, Mu'ti menekankan pentingnya berbagai pendekatan agar anak-anak bisa menerima pendidikan yang tepat melalui peran orang tua dalam mengasuh mereka.

 

"Komitmen untuk memberikan pendidikan yang terbaik bagi anak-anak sejak dini itu menjadi tugas kita bersama-sama," kata Mu'ti. (nov)

Baca Juga : Tips Seru untuk Menyukai Membaca dan Menikmati Setiap Halamannya
Bagikan :