Pendidikan & Sastra

Khofifah Minta Peserta Latsar CPNS Lipatgandakan Inovasi dan Kreatifitas

Khofifah Minta Peserta Latsar CPNS Lipatgandakan Inovasi dan Kreatifitas
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa hadir menutup Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS golongan II pada angkatan 49-52 di Kampus Stesia Surabaya, Sabtu (10/9).

Sementara itu Kepala BPSDM Prov. Jatim Aries Agung Paewai melaporkan, bahwa Pelatihan Dasar (Latsar) golongan II pada angkatan 49, 50, 51 dan 52 ini diikuti sebanyak 159 orang dengan 15 formasi diantaranya Perawat Pengelola, Fisioterapis, Nutrisionis, Asisten Apoteker, Pranata Komputer, Pranata Lab, verifikator dan pengelola. 

 

Selain itu, juga terdapat formasi arsiparis, pustakawan, paramedik verteriner, pengawas mutu pakan, pengendali organisme pengganggu tumbuhan, Petugas Aviation Security (Avsec) hingga politisi hutan. 

 

"Kegiatan Latsar ini dimulai pada tanggal 4 Juli 2022 dan ditutup pada tanggal 10 September 2022. Kami juga memberikan penghargaan/peringkat kepada para peserta Latsar dari berbagai angkatan yang diharapkan dapat memacu semangat peserta lain," ungkapnya. 

Baca Juga : Khofifah Optimis Fasilitas Sekolah Yang Semakin Baik Dapat Meningkatkan Kualitas Pendidikan dan Prestasi Siswa
Bagikan :