Pendidikan & Sastra

Cek Kuota Beasiswa S2 untuk Guru Madrasah Kemenag

Cek Kuota Beasiswa S2 untuk Guru Madrasah Kemenag
Dok pinterest

SURABAYA, PustakaJC.co - Kementerian Agama (Kemenag) melalui Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah terus memperbaiki kualifikasi guru madrasah. Salah satunya adalah dengan memberikan beasiswa S2 bagi guru madrasah.

 

Direktur GTK Madrasah, Muhammad Zain mengatakan guru madrasah perlu upgrade kualifikasi agara kualitas pendidikan di madrasah semakin baik.

 

"Dari segi jumlah, masih banyak guru kita yang hanya menyelesaikan pendidikan di tingkat S-1. Diperlukan upgrade kualifikasi agar kualitas pendidikan di madrasah semakin baik," ujar Zain dikutip dari laman resmi Kemenag, Kamis (14/07/2022).

 

Zain menyampaikan bahwa beasiswa S2 ini diberikan sebagai bentuk dukungan kepada guru madrasah agar bisa melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi lagi.

 

"Beasiswa ini kami berikan sebagai bentuk dukungan kepada guru madrasah kita agar bisa melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi lagi," ucapnya.

 

Menurut Zain, tuntutan kualifikasi pendidikan seorang pengajar adalah keniscayaan. Oleh karena itu, pihak Kemenag akan mendorong dan memfasilitasi secara penuh melalui bantuan beasiswa ini.

 

Fasilitas tersebut termasuk dari biaya yang akan ditanggung seluruhnya oleh Direktorat GTK Madrasah.

 

Selain itu, beasiswa S2 Kemenag untuk guru madrasah ini memiliki kuota yang cukup besar yakni mencapai 75 orang.

 

"Kami sudah siapkan skema 75 kuota untuk guru mata pelajaran Aqidah Akhlak dan Qur'an Hadits. Rencananya, nanti akan tersebar di beberapa kampus di bawah naungan Kementerian Agama," papar Zain.

 

Dalam laman resmi Kemenag dijelaskan bahwa pendaftaran beasiswa S2 guru madrasah dibuka untuk tahun ajaran 2022/2023. (int)

Baca Juga : Rektor Baru UMG Targetkan 10 Guru Besar dan 80 Doktor
Bagikan :