Punya naskah belum tuntas itu rasanya kayak … masak nasi gagal matang ya. Mau dimakan kok keras, dibuang sayang.
Naskah gagal matang itu mengendap berlama-lama di dalam harddisk komputer. Hampir pasti kita tidak bisa melupakan naskah yang belum tuntas itu. Otomatis, kita pun terganggu karenanya. Efeknya, mau melanjutkan menulis kok pikiran buntu, gagasan tak menentu, dan makin ditulis kok seperti tak bermutu.
Namun, untuk mengabaikan dan pindah ke tulisan baru rasanya kok berat hati.
Jadi, bagaimana dong?
Yes! Sekarang PustakaJC punya program mentoring menulis yang asyik banget. Program itu adalah Mentoring Privat Online Menuntaskan Penulisan Naskah dalam 1 Bulan!
Ini adalah program yang dapat diikuti oleh siapa pun dari tempat mana pun baik di dalam negeri maupun di luar negeri. Kelas mentoring ini tidak dimulai dari nol banget. Ini adalah mentoring untuk menuntaskan naskah. Artinya Anda minimal sudah menulis 1 bab atau setara 10 halaman. Kirimkan draft naskah itu dalam format PDF ke kami ke redaksi@pustakajc.co dengan subjek pendampingan
Bagaimana bila belum punya draft sama sekali?
Kami tunggu kok. Silakan buat dulu.
Tim PustakaJC akan me-reviewdraft naskah Anda dan memberikan masukan perbaikan dan pengembangan.Siapkan waktu khusus untuk chattingseminggu sekali @ 1 jam. Ini sesi terbaik bagi Anda untuk bertanya apa pun terkait naskah Anda.Selama proses mentoring, mentor akan mengirimkan review seminggu sekali untuk memastikan draft naskah Anda dapat terus dikembangkan menjadi naskah final.Jadi, ini tahapannya.Anda kirimkan draft naskah ke kamiMentor membuat review atas draft ituAnda janjian dengan mentor untuk menentukan hari dan jam chatting.Perbaiki naskah Anda untuk di-review kembali di minggu berikutnya.Hal itu dilakukan 4 kali, artinya ada 4 review dan 4 chatting. Standar kami, tempo 4 minggu adalah pas untuk menuntaskan karya Anda.
Ini mentoring super privat, hanya Anda dan mentor. Artinya satu mentor mendampingi satu peserta dalam satu waktu. Sangat efektif pastinya. Anda dan mentor dapat membuat janji kapan melakukan mentoring setiap minggunya. Sebulan Anda susun rencana untuk menuntaskan naskah halaman demi halaman bersama mentor.
Mentor memiliki metode sudah teruji dalam deadline yang ketat. Artinya, Anda tinggal ikuti metode yang diajarkan. Itu saja. Turuti sampai naskah Anda tuntas dalam tempo satu bulan. Apakah pasti sukses? Ya selama Anda ketat dan tekun sesuai tahapan yang diajarkan oleh mentor Anda. Tanpa itu, sukses hanya sebatas mimpi.
Biaya mentoring adalah Rp1.500.000 untuk naskah jadi siap revisi Rp2.000.000 untuk naskah setengah jadi (baru satu atau dua bab)