SURABAYA, PustakaJC.co - Program Hibah Jalan Daerah (PHJD) yang dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur pada Tahun 2019-2021 telah berhasil dilaksanakan dengan baik. Hal tersebut turut berkontribusi atas kelancaran pembangunan infrastruktur di Jatim, sehingga perekonomian Jatim semakin melaju.
Fakta tersebut menjadi alasan utama Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau memilih DPU Bina Marga Jatim sebagai rujukan studi banding.
Kunjungan para wakil rakyat tersebut diterima langsung oleh Sekretaris DPU Bina Marga Jatim, Ir. Moch. Amirulloh, M.T beserta para pejabat di lingkup DPU Bina Marga Jatim, bertempat di ruang rapat kantor DPU Bina Marga Jatim, Jl. Gayung Kebonsari 167 Surabaya.