Parlemen

Rapat Paripurna di Hari Jadi Ke-79, Pemprov JAtim Optimistis Sinergi Eksekutif-Legislatif Wujudkan Jatim Lebih Maju dan Sejahtera

Rapat Paripurna di Hari Jadi Ke-79, Pemprov JAtim Optimistis Sinergi Eksekutif-Legislatif Wujudkan Jatim Lebih Maju dan Sejahtera
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Timur dalam rangka peringatan Hari Jadi ke-79 Provinsi Jawa Timur di Gedung DPRD Jatim, Jalan Indrapura Surabaya, Sabtu (12/10) siang.

“Setiap ide, kontribusi, dan tindakan positif, sekecil apapun, adalah sumbangsih berharga bagi provinsi kita,” terang Adhy.

 

Adhy melanjutkan, berkat semangat bersatu dan kebersamaan yang telah dilakukan Pemerintah bersama DPRD dan semua pihak di Provinsi Jatim, berbagai prestasi dan capaian pembangunan membanggakan berhasil ditorehkan.

 

“Jatim berhasil mencatatkan penurunan angka kemiskinan mencapai satu digit yakni sebesar 9,79% per Maret 2024. Serta kemiskinan ekstrem, yang alhamdulillah mampu turun signifikan dari 4,40% pada tahun 2020 menjadi 0,66 % per Maret 2024,” ujarnya.

Baca Juga : Masalah Perdagangan Karbon Jadi Bahasan Dalam Komisi Bahtsul Masail Waqi'iyah, di Munas NU 2025
Bagikan :