Parlemen

Khofifah Undi 15 Tabungan Umroh untuk Wajib Pajak Patuh

Khofifah Undi 15 Tabungan Umroh untuk Wajib Pajak Patuh
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menggelar ASN Berdoa dan Tabligh Akbar dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 H, di Masjid Raya Islamic Center, Surabaya, Selasa (18/7) malam.

"Mudah-mudahan Allah akan menambah limpahan keberkahan untuk Jawa Timur dan untuk Indonesia. Mudah-mudahan awal Muharram ini akan memberikan kemudahan berbagai langkah yang kita lakukan dan menambah manfaat dan barokah bagi masyarakat, bangsa, dan negara. Amin," harapnya.

 

Selain Doa Bersama untuk menyambut 1 Muharram 1445 Hijriah, Pemerintah Provinsi Jawa Timur juga mengadakan Jalan Sehat bersama Gubernur Khofifah di Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya (MAS) pada Rabu (19/7) pagi.

 

Gelaran ini akan diikuti kurang lebih 48 ribu peserta. Di mana, disediakan beragam doorprize untuk mereka yang berpartisipasi, mulai dari 9 unit kulkas, 9 sepeda gunung, 9 laptop, 9 sepeda motor, hingga 9 paket umroh. (pstk01)

Baca Juga : Industri Perhotelan Jatim Alami Penurunan, Disbudpar Dorong Inovasi dan Kolaborasi
Bagikan :