Parlemen

Emil Silaturahmi dengan Masyarakat Kelahiran Jatim di Kalimantan Utara

Emil Silaturahmi dengan Masyarakat Kelahiran Jatim di Kalimantan Utara
Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mewakili Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bertemu langsung dengan masyarakat kelahiran Jawa Timur yang berada di Kalimantan Utara, bertempat di Hotel Lotus Panaya Kota Tarakan, Minggu (19/3) malam. Forum Silaturahmi ini digelar menjadi salah satu rangkaian acara Misi Dagang Jawa Timur - Kalimantan Utara.

Berdasarkan data BPS Jatim, persentase kemiskinan masyarakat desa di Jatim sebelum pandemi, tepatnya pada September 2019 sebesar 14.16% sedangkan pasca pandemi di bulan September 2022 turun menjadi 13.90%. 

 

"Jadi dihajar dengan pandemi, dihajar dengan resesi, tapi pembangunan desa jalan terus di Jawa Timur karena kehebatan masyarakat desa, _sedulur panjenengan_ dari desa-desa di berbagai wilayah Jawa Timur," ungkapnya.

 

"Alhamdulillah kemiskinannya bisa turun, jumlah Desa Mandiri juga semakin bertambah. Dari sanalah banyak sekali produk-produk yang bisa dihasilkan dan Insya Allah bermanfaat untuk _panjenengan_ di sini," imbuhnya. 

 

Wagub Emil juga menyebutkan bahwa nilai transaksi perdagangan antara Jawa Timur dan Kalimantan Utara tercatat sebesar Rp 1,78 triliun. Jumlah yang cukup besar. 

Baca Juga : Paling Lambat Juli 2025, Khofifah Janjikan Terbentuk 8.494 Koperasi Merah Putih di Jatim
Bagikan :