"Pada prinsipnya, PKK Provinsi Jawa Timur senang banget bisa berkolaborasi dengan UNICEF. Kami tunggu komunikasi selanjutnya terkait detail tentang kegiatannya. Terima kasih," pungkas istri Wakil Gubenur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak tersebut.
Sementara itu, Perwakilan UNICEF di Jawa Timur Armunanto mengatakan bahwa selama ini kerjasama yang dihasilkan antara Jawa Timur dengan UNICEF telah banyak melahirkan pencapaian-pencapaian luar biasa. Seperti menurunnya angka kematian ibu dan anak serta mengurangi kasus bully pada anak. (Ivan)
"Insya Allah di masa yang akan datang, dari dukungan dan kolaborasi penuh ketulusan juga keikhlasan, akan berbuah hasil yang luar biasa. Karena kami merasa sangat terbantu dengan hadirnya dukungan PKK di 38 kabupaten/kota di Jawa Timur." tuturnya (Ivan)