JAKARTA, PustakaJC.co - Dalam rangka memperingati Hari Bumi 2025, Kementerian Agama melalui Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam menggelar lomba penanaman pohon Matoa yang terbuka untuk masyarakat umum.
Lomba ini bukan sekadar ajang seremonial, melainkan bagian dari gerakan nasional menumbuhkan kesadaran ekologis berbasis nilai-nilai Islam. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Sekjen Kemenag No. 182 Tahun 2025 dan bagian dari Program Ekoteologi sebagaimana tertuang dalam Keputusan Menteri Agama No. 244 Tahun 2025. Dilansir dari kemenag.go.id Senin, (14/4/2025).
“Menanam pohon adalah bentuk ibadah ekologis. Nabi Muhammad SAW bersabda, siapa pun yang menanam pohon dan hasilnya dimanfaatkan makhluk hidup, itu menjadi sedekah baginya.” ujar Dirjen Bimas Islam, Abu Rokhmad, di Jakarta, Minggu (13/4/2025).