Berita

Tinjau Panen Jagung di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Tinjau Panen Jagung di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga
Presiden Jokowi meninjau panen raya jagung di Kabupaten Sumbawa, NTB, Kamis (02/05/2024). (Foto:BPMI Setpres/setkab.go.id)

“Produktivitasnya harus naik, misalnya kayak sini pakai benih tangguh, hasilnya tadi saya tanya 7-8 ton, kalau yang bisi juga sama bisa 7, 8, 9 ton. Nah, produksinya harus itu, tapi ada yang di bawah 5. Nah, itu yang dengan harga Rp4.200 itu enggak nutup,” ujarnya.

 

Presiden pun berharap harga jagung dapat terus meningkat dan terjadi keseimbangan antara permintaan dan suplai. Presiden juga telah menginstruksikan jajarannya untuk melakukan perhitungan dengan baik.

 

“Kemarin kita sudah hitung-hitung dan kita dorong, tapi kalau supply-nya terlalu besar, demand-nya tetap itu hukum pasarnya harga pasti turun karena over supply,” kata Presiden.

Baca Juga : Di Pembukaan Jatim Fest 2024, Pj. Gubernur Jelaskan Pertumbuhan UMKM Jatim
Bagikan :