Berita

Pemerintah Indonesia Serukan Deeskalasi Konflik di Timur Tengah

Pemerintah Indonesia Serukan Deeskalasi Konflik di Timur Tengah
Menlu Retno LP Marsudi memberikan keterangan pers, Selasa (16/04/2024), di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta. (Foto: Humas setkab.go.id)

JAKARTA, PustakaJC.co - Pemerintah Indonesia terus melakukan upaya diplomasi untuk meredakan ketegangan atau deeskalasi situasi geopolitik di Timur Tengah.

 

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi dalam keterangan persnya di Komplek Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (16/04/2024), usai mengikuti rapat terbatas (ratas) yang dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

 

“Pesan Bapak Presiden tadi dua, yaitu tolong terus lakukan upaya diplomatik agar pihak-pihak terkait menahan diri dan dapat dihindari terjadinya eskalasi, karena eskalasi tidak akan membawa manfaat bagi siapapun,” ujar Retno, seperti dilansir dari setkab.go.id.

Baca Juga : Pemprov Jatim Dorong Peningkatan Kinerja ASN di 2025
Bagikan :