Berita

Jokowi Tinjau Fasilitas dan Pelayanan Kesehatan di RSUD Sultan Thaha Saifuddin

Jokowi Tinjau Fasilitas dan Pelayanan Kesehatan di RSUD Sultan Thaha Saifuddin
Presiden Jokowi meninjau fasilitas dan pelayanan kesehatan di RSUD Sultan Thaha Saifuddin, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi, Rabu (03/04/2024). (Foto: BPMI Setpres/setkab.go.id)

JAMBI, PustakaJC.co - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung fasilitas dan pelayanan kesehatan yang ada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Thaha Saifuddin, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi, pada Rabu (03/04/2024). Menurut Presiden, tata ruang RSUD tersebut cukup bagus dan bersih.

 

“Ya saya melihat RSUD Sultan Thaha tata ruangnya bagus, bersih,” ujar Presiden dalam keterangannya kepada awak media usai peninjauan, seperti dilansir dari setkab.go.id.

 

Presiden juga mengatakan bahwa kunjungan tersebut penting untuk melihat langsung kesiapan setiap daerah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Presiden menambahkan bahwa pemerintah tahun ini akan mengirimkan sejumlah peralatan medis yang dibutuhkan masyarakat.

Baca Juga : BHS Gaungkan 17 Program Prioritas Prabowo di Surabaya
Bagikan :