Berita

Susur Sungai dan Lakukan Pembersihan Eceng Gondok di Kali Buntung, Plh. Gubernur Adhy: 1,4 km Aliran Sungai Sudah Bersih

Susur Sungai dan Lakukan Pembersihan Eceng Gondok di Kali Buntung, Plh. Gubernur Adhy: 1,4 km Aliran Sungai Sudah Bersih
Dok bpbd jatim

 

Didampingi Pj Sekda Kab. Sidoarjo Andjar Surjadianto dan jajaran Kepala OPD Jatim, peninjauan pembersihan sungai dari eceng gondok dimulai dari pos Susur Sungai Segoro Tambak menggunakan perahu karet. Dalam peninjauan ini, dari total 5 km aliran yang tertutup eceng gondok, 1,4 km telah dibersihkan menggunakan satu buah excavator. 

 

Dalam proses susur sungai, Plh. Gubernur Adhy bersama rombongan memecah kumpulan eceng gondok yang tumbuh setinggi setengah meter dan menahan laju aliran sungai. Tampak juga sisa-sisa eceng gondok yang telah diurai dengan excavator di muara sungai. 

Tak sampai di sana, rombongan lalu melanjutkan peninjauan ke hilir Kali Buntung di Bungurasih. Pada titik ini juga telah disiapkan berbagai alat berat untuk pembersihan eceng gondok. Dengan rincian 1 unit excavator standart PC 200, 1 unit excavator standar PC 75, 1 unit pontoon Dinas PU Marga dan Sumber Daya Air Kabupaten Sidoarjo, dan 4 unit dump truck dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Sidoarjo.

Baca Juga : PWM Jatim Gelar Kajian Ramadan 1446 H di Umla, Persiapan Maksimal untuk Ribuan Peserta
Bagikan :