Berita

Hari Nusantara Ke-24, Khofifah : Nelayan Jadi Pemersatu Indonesia Sebagai Negara Bahari

Hari Nusantara Ke-24, Khofifah : Nelayan Jadi Pemersatu Indonesia Sebagai Negara Bahari
Dok humas jatim

 

Perwakilan Kelompok Masyarakat (Pokmas) Boto Tale Desa Kepuh Taluk, Kelurahan Tambak, Kabupaten Gresik Khusnul Arifin menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan mesin kapal yang diberikan kepadanya. 

 

“Mewakili masyarakat dan nelayan yang ada di Bawean kami mengucapkan terima kasih. Bantuan ini sudah kami terima dan kami gunakan selama kurang lebih 4-5 bulan,” ucapnya.

 

Bantuan tersebut menurut Khusnul Arifin sangat bermanfaat. Sebab dengan kapal mesin diesel 27 PK, produktivitas para nelayan pun makin meningkat. 

 

“Sangat produktif untuk kami. Kapal dan mesinnya besar jadi penangkapan ikan kami juga makin maksimal. Semoga Ibu Gubernur terus memberikan perhatian kepada nelayan di Jatim. Lanjut terus bu Khofifah!!,” tandasnya. (int)

Baca Juga : Pemprov Jatim Resmikan Jembatan Kalidawir Tulungagung
Bagikan :