Berita

Pemprov Jatim Beri Bantuan Logistik Untuk Korban Konflik Gaza

Pemprov Jatim Beri Bantuan Logistik  Untuk Korban Konflik Gaza
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Adhy Karyono mewakili Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyerahkan bantuan Pemerintah Provinsi Jawa Timur untuk konflik Gaza.

"Kita sekarang hanya bisa berdoa. Semoga bantuan ini sampai ke Palestina tanpa suatu halangan apapun. Akan banyak tantangan dan bahkan bisa berhadapan dengan maut. Maka kita doakan juga agar personel yang ikut mengirimkan langsung selalu aman," katanya.

 

Sementara itu, Laksda Yayan mengatakan bahwa KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat (992) telah dipersiapkan untuk pemberangkatan. Salah satu hal besar yang dilakukan adalah dengan mengubah warna kapal menjadi putih sesuai dengan peraturan Red Cross.

 

"Dulunya ini abu-abu yang berarti kapal ini kapal combatant. Jadi abu-abu itu masih bisa ditembaki. Kalau putih dan ada tanda Red Cross seperti ini, menandakan ini kapal medis yang tidak boleh diserang. Kalau diserang, akan ada konsekuensi sesuai dengan hukum humaniter internasional," jelasnya.

Baca Juga : Pemerintah Luncurkan Kebijakan Satu Peta Guna Percepatan Pembangunan Nasional, Begini Penjelasannya
Bagikan :