Berita

Jokowi Resmikan Bendungan Semantok Nganjuk, Berkapasitas 32,67 juta m², Jadi Sumber Irigasi Bagi 1.900 Ha Lahan Pertanian Nganjuk

Jokowi Resmikan Bendungan Semantok Nganjuk,  Berkapasitas 32,67 juta m², Jadi Sumber Irigasi Bagi 1.900 Ha Lahan Pertanian Nganjuk
Bendungan Semantok yang berlokasi di Desa Sambikerep, Kec. Rejoso, Kab. Nganjuk diresmikan oleh Presiden RI Joko Widodo dengan didampingi oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Selasa (20/12).

Sebagaimana diketahui Jatim produsen padi terbesar nasional. Dimana pada tahun 2020 sesuai data BPS tercatat Produksi Padi  sebesar 9,89 Juta Ton, selama Tahun 2021 sebesar 9,789 Juta Ton Gabah Kering Giling.

 

Lebih lanjut, Khofifah sapaan lekatnya mengatakan bahwa kehadiran bendungan ini selain berfungsi sebagai sarana irigasi dan reduksi banjir, juga memiliki fungsi sebagai tempat pariwisata dan konservasi. Bendungan ini akan mampu berperan mereduksi banjir hingga 63%.

 

“Sungguh sebuah penguatan yang sangat siginifikan bagi infrastruktur Air di Jawa Timur,” katanya

 

Sesuai prediksi iklim dan musim sepanjang tahun 2022 Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), yang hasilnya, curah hujan tahunan pada tahun 2022 diprediksi sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan normalnya. Prediksi tersebut merupakan hasil analisis iklim tahun 2021 dan kondisi dinamika atmosfer global.

Baca Juga : Jokowi Akan Resmikan Kawasan Industri Terpadu Batang
Bagikan :