Berita

Sekdaprov Jatim Pimpim Jalan Sehat di Kota Madiun

Sekdaprov Jatim Pimpim Jalan Sehat di Kota Madiun
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Adhy Karyono mewakili Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa memberangkatkan para peserta jalan sehat. Tak lupa, ia berpesan agar acara Jalan Sehat tersebut dapat dijadikan sarana mempersehat diri dan menikmati suasana wilayah yang dijuluki Kota Pendekar tersebut.

Dimulai dari Bakorwil, rombongan menyusuri Jalan Pahlawan di depan Gereja Katolik St Cornelius dan Balai Kota. Mereka kemudian menyempatkan diri melihat replika Merlion, Ka'bah, Menara Eiffel dan Big Ben di Pangongangan, Kec. Manguharjo. 

 

Saat mengunjungi replika Ka'bah, jajaran pemerintahan Prov. Jatim dan Madiun Raya tersebut melantunkan talbiyah yang merupakan bagian dari syiar haji maupun umroh. 

 

"Hanya dengan waktu sebentar, saya sudah mengunjungi empat negara sekaligus. Terima kasih saya sudah diajak jalan-jalan, saya belajar banyak dari melihat infrastruktur di Madiun ini. Karena ternyata Madiun sudah bagus sebagai smart city bahkan dengan 1.960 WiFi yang tersebar," imbuhnya. 

Baca Juga : Kemenkes Lakukan Tiga Uji Vaksin TBC
Bagikan :