Berita

Adhy Karyono Dampingi Mendag RI Lepas Ekspor PT Maspion Grup Sebesar USD 1,2 Juta

Adhy Karyono Dampingi Mendag RI Lepas Ekspor PT Maspion Grup Sebesar USD 1,2 Juta
Sekretaris Daerah Prov Jawa Timur Adhy Karyono saat mendampingi Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan melepas ekspor senilai USD 1,2 Juta yang dilakukan PT Maspion Group di Maspion I Sidoarjo, Kamis (29/9).

Lebih lanjut Mendag RI menjabarkan, pada 2021, Indonesia berada di urutan ke-24 sebagai negara eksportir aluminium ekstrusi dengan pangsa pasar sebesar 1,02 persen. Pada 2021, nilai ekspor aluminium ekstrusi Indonesia tercatat sebesar USD 212,77 juta atau tumbuh cukup signifikan sebesar 39,91 persen dibandingkan nilai ekspor pada tahun 2020 yang mencapai nilai USD 152,08 juta.

 

Sementara itu, pada periode Januari–Juli 2022, ekspor produk aluminium ekstrusi Indonesia tumbuh signifikan sebesar 26,97 persen dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.

 

Beberapa negara tujuan ekspor aluminium ekstruksi Indonesia juga mengalami pertumbuhan signifikan. Pada periode Januari–Juli 2022, lima negara dengan kenaikan signifikan dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya yakni Jerman yang naik 4.343,00 persen, Italia (1.407,50 persen), Spanyol (236,26 persen), Inggris (171,28 persen), dan Australia (81,53 persen).

 

“Hal ini menunjukkan kinerja ekspor aluminium ekstrusi Indonesia ke dunia terus meningkat secara nilai dan mampu memanfaatkan peluang pasar dunia,” kata Mendag RI.

Baca Juga : Mitigasi Bencana Kekeringan, BPBD Jatim Tetapkan Status Tanggap Darurat Hingga Akhir Oktober
Bagikan :