SIDOARJO, PustakaJC.co - Presiden Joko Widodo menyerahkan sebanyak 3.000 sertipikat tanah kepada warga Jawa Timur di gedung serbaguna GOR Sidoarjo, Senin (22/8). Sertipikat yang diserahkan, terdiri dari 1500 sertifikat milik warga Kabupaten Sidoarjo, 500 sertifikat untuk warga Kabupaten Gresik, 500 sertifikat untuk warga Kabupaten Malang dan 500 sertifikat untuk warga Kota Malang.
Presiden meminta kepada masyarakat untuk memanfaatkan sertifikat tanah yang dimilikinya tersebut dengan bijak. Beliau berpesan, bila ingin dimanfaatkan untuk digunakan hal produktif. Semisal, sebutnya, untuk pengajuan dana permodalan di bank.
“Gunakan untuk modal kerja, gunakan untuk investasi, jangan ada satu rupiah pun untuk dipakai hal-hal yang tidak produktif atau bersenang-senang," pesannya.
Sementara itu, dalam kesempatan tersebut, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menegaskan komitmennya bersama Bupati Walikota se Jatim untuk menyukseskan Jatim 2024 tuntas Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). Untuk diketahui, di tahun 2024 target PTSL Jatim adalah 19,9 juta. Hingga saat ini, berdasarkan data Kementerian ATR/BPN RI capaian PTSL Jatim mencapai 12,6 juta. Sehingga masih ada 7,3 juta yang harus diselesaikan bersama.