Berita

Khofifah Optimistis Food Estate Mangga dengan Sistem Offtaker Akan Ungkit Kesejahteraan Petani

Khofifah Optimistis Food Estate Mangga dengan Sistem Offtaker Akan Ungkit Kesejahteraan Petani
Gubernur Khofifah usai mendampingi Presiden Jokowi meresmikan Food Estate Berbasis Mangga dan Taksi Alsintan (Alat dan Mesin Pertanian) di Desa Sukodono, Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik, Senin (22/8).

Hingga tahun 2024, total pengembangan Food Estate Mangga di Kabupaten Gresik ditargetkan mencapai 6.024 hektar dengan melibatkan 12.048 petani. 

 

Di bawah pengelolaan PT Galasari Gunung Sejahtera, food estate ini akan mengembangkan mangga varietas Malaba, Gadung-21, Arummanis dan Garifta. 

 

Tidak hanya itu, Gubernur Khofifah menguraikan, yang tidak kalah penting dalam proses hulu hilir mangga ini adalah keberadaan offtaker atau pelaku usaha/penjamin hasil produksi hortikultura. Kemitraan antara kelompoktani dengan pelaku usaha (offtaker) ini penting agar hasil dari produk hortikultura bisa lebih optimal. 

Baca Juga : Disperindag Jatim Pastikan Bahan Pokok Aman Hingga Lebaran
Bagikan :