Berita

Emil Sampaikan Apresiasi dan Optimis Jatim Terus Jadi Lumbung Pangan Nasional

Emil Sampaikan Apresiasi dan Optimis Jatim Terus Jadi Lumbung Pangan Nasional
Mewakili Gubernur Jawa Timur, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak hadir di Istana Merdeka Jakarta untuk menyaksikan secara langsung pemberian penghargaan yang diberikan oleh International Rice Research Institute (IRRI) kepada Pemerintah Republik Indonesia.

"Kami atas nama Pemerintah dan Masyarakat Jawa Timur mengucapkan selamat dan memberi apresiasi kepada Bapak Presiden yang telah memprioritaskan pembangunan pertanian bendungan-bendungan yang sebagian ada di Jawa Timur jaringan irigasi yang juga ada di Jawa Timur," kata Wagub Emil usai menyaksikan penghargaan dari IRRI kepada presiden Jokowi.

 

Tak hanya itu, apresiasi juga disampaikan kepada seluruh insan pertanian yang ada di Indonesia khususnya di Jawa Timur. Karena atas kerja keras para petani dan semua pihak yang fokus pada sektor pertanian, Jawa Timur mampu memproduksi padi dan berkontribusi 18.20% terhadap pangan nasional.

 

"Seperti kata Pak Presiden ini adalah penghargaan untuk seluruh insan pertanian para petani yang banting tulang untuk menanam komoditas pangan," katanya.

 

Emil juga menyampaikan rasa optimis bahwa dengan berkembangnya teknologi pertanian, petani Jawa Timur akan mampu mempertahankan produktivitas padi di tengah tantangan yang kompleks. Seperti iklim dan cuaca yang tak menentu serta konversi lahan untuk pemukiman.

Baca Juga : Pesantren Lirboyo Kediri Kebakaran, Kemenag Respon Cepat Salurkan Bantuan
Bagikan :