"Acara ini bisa terselenggara juga karena anda semua patuh pada aturan pemerintah dalam menurunkan angka Covid - 19," sebutnya.
Ia menginginkan Notaria Fest 2022 ini bisa terlaksana dengan tertib. Sehingga masyarakat bisa mendapatkan dan menikmati hiburan tanpa ada kendala berarti.
"Saya minta semua menjaga agar semua tetap kondusif, selamat menikmati hiburan malam ini," pintanya.
Wagub Emil berharap Notaria Fest 2022 bisa menjadi pemicu semangat bagi para notaris di Jawa Timur. Menurutnya notaris sangat berkontribusi dalam pembangunan khususnya dalam membuat akta autentik dan kewenangan-kewenangan lainnya yang diberikan undang-undang.
"Semoga Notaria Fest 2022 bisa semakin meningkatkan semangat para notaris, juga semakin berintegritas, beretika dan profesional dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,"harapnya.