SURABAYA, PustakaJC.co - Data perkembangan penyebaran COVID-19 yang dipublikasikan di laman resmi https://infocovid19.jatimprov.go.id/ menunjukkan adanya pergerakan naik kasus Covid-19 di Jatim. Meskipun penambahan kasus harian di Jatim masih melandai.
Jika dibandingkan saat kenaikan Delta Juli tahun lalu atau Februari kemarin, sebenarnya relatif penambahan kasus saat ini masih melandai. Angkanya belum mencapai ratusan atau bahkan ribuan. Demikian data tersebut.
Pada Minggu (19/6) ini, penambahan kasus COVID-19 di Jatim berada di angka 70. Sementara, ada 53 pasien COVID-19 yang sembuh hari ini di Jatim.
Seperti Hari Minggu (19/6) juga tidak ada tambahan kasus kematian COVID-19 di Jatim. Jikapun ada kenaikan, tapi tidak siginifikan, dari sebelumnya kasus harian di angka 30 sampai 40 kasus, sekarang 70 kasus.