Berita

Malam Nisfu Sya’ban, Khofifah Ajak Warga Jatim Ikhtiar Batiniyah Dijauhkan Dari Bala Musibah dan Akhiri Pandemi

Malam Nisfu Sya’ban, Khofifah Ajak Warga Jatim Ikhtiar Batiniyah Dijauhkan Dari Bala Musibah dan Akhiri  Pandemi
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa secara khusus menghadiri peringatan Malam Nisfu Sya’ban dan Haul ke 3 Almarhum KH Achmad Sibawayhie Syadzili serta Haflatul Imtihan di Pondok Pesantren Nurul Wafa, Demung, Besuki, Situbondo, Kamis (17/3) malam.

SITUBONDO, PustakaJC.co - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa secara khusus menghadiri peringatan Malam Nisfu Sya’ban dan Haul ke 3 Almarhum KH Achmad Sibawayhie Syadzili serta Haflatul Imtihan di Pondok Pesantren Nurul Wafa, Demung, Besuki, Situbondo, Kamis (17/3) malam.

 

Di kesempatan tersebut, Gubernur Khofifah mengajak forum majelis yang terdiri dari  Ulama', Habaib, Wali Santri, santri putera dan  santri puteri   untuk menggaungkan lantunan Sholawat Tibbil Qulub dan Li Khomsatun.

 

Bukan tanpa alasan, menurutnya, lantunan sholawat Tibbil Qulub dan Li Khomsatun merupakan bentuk ikhtiar batiniyah dalam mengharap ridho Allah SWT agar pandemi Covid-19 di Jatim segera berakhir dan kita semua dijauhkan dari bala musibah.

Baca Juga : Pj. Gubernur Jatim Apresiasi Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Jatim
Bagikan :