"Belum semua kabupaten/kota hari ini sudah boleh melakukan vaksinasi. Ada 21 dari 38 kabupaten/kota yang boleh melakukan vaksinasi untuk anak-anak umur 6 hingga 11 tahun. Syarat ini menjadi khusus, karena jumlah vaksinasi di Jawa Timur telah mencapai 70 % untuk vaksinasi umum dan lansia sebanyak 60 %," jelas Khofifah
Pada kesempatan itu, Gubernur Khofifah juga menyampaikan terima kasih kepada Bupati dan Wabup Ngawi beserta Forpimda Kabupaten Ngawi yang bahu membahu melaksanakan percepatan vaksinasi. Dirinya berharap, tak hanya memaksimalkan vaksinasi bagi masyarakat umum dan lansia saja, tapi juga dapat melakukan percepatan vaksinasi bagi anak.
"Karena memang pembelajaran tatap muka ini memberikan efektivitas yang bagus dalam capaian akademik anak-anak kita. Terima kasih semuanya anak-anak, semangat belajarnya ya," tutur Khofifah.