Gaya Hidup

Teknik Jalan Kaki ala Jepang Bikin Bugar, Cukup 30 Menit Sehari

Teknik Jalan Kaki ala Jepang Bikin Bugar, Cukup 30 Menit Sehari
Teknik jalan kaki bergantian cepat dan lambat yang diklaim bisa meningkatkan kebugaran hingga mengurangi risiko penyakit kronis. (dok msn.com)

JAKARTA, PustakaJc.co - Jalan kaki biasa sudah menyehatkan, apalagi jika ditingkatkan. Jepang punya jawabannya Interval Walking Training (IWT), teknik jalan kaki bergantian cepat dan lambat yang diklaim bisa meningkatkan kebugaran hingga mengurangi risiko penyakit kronis.


Dikembangkan oleh para peneliti Jepang, Interval Walking Training awalnya ditujukan untuk para lansia yang mengalami kelemahan otot kaki. Namun, dalam perkembangannya, teknik ini terbukti efektif meningkatkan kebugaran fisik secara menyeluruh untuk semua usia. Dilansir dari detik.com Selasa, (8/4/2025).

 

IWT dilakukan dengan cara jalan cepat selama 3 menit (sekitar 70% kapasitas aerobik maksimal atau VO2max), lalu dilanjutkan 3 menit jalan lambat (sekitar 40% VO2max), dan diulang selama 30-60 menit per sesi.

Peneliti dari Shinshu University, Dr. Hiroshi Nose, menyebut teknik ini mampu meningkatkan VO2max sebanyak 13% dan kekuatan kaki hingga 17% dalam waktu 5 bulan.

 

“Teknik ini sederhana, tapi dampaknya besar bagi kesehatan. Bahkan bisa menurunkan tekanan darah dan mengontrol gula darah,” jelas Dr. Nose dalam penelitiannya.

 

Tak hanya itu, IWT juga membantu mengurangi risiko diabetes tipe 2, memperbaiki kesehatan jantung, hingga menurunkan kecemasan. Efeknya bahkan lebih besar daripada jalan kaki biasa.

Bagi pemula, cukup mulai dari 20 menit sehari, lalu tingkatkan durasinya perlahan. Meski awalnya otot terasa sakit, tubuh akan beradaptasi seiring waktu. Jalan kaki ini bisa dilakukan pagi atau malam, sesuai kenyamanan. Satu hal penting: tetap jaga hidrasi tubuh.

 

Teknik jalan kaki ini tidak butuh alat khusus atau tempat fitness. Cukup dilakukan rutin setiap hari, manfaatnya bisa langsung dirasakan. Mulai dari langkah kecil, tapi dampaknya besar untuk kesehatan tubuh. (Ivan)

 

Baca Juga : 8 Ide Hadiah Valentine yang Berkesan untuk Membuat Pasangan Makin Cinta
Bagikan :