Gaya Hidup

Panduan Memilih Masker Wajah Sesuai Jenis Kulit untuk Hasil Maksimal

Panduan Memilih Masker Wajah Sesuai Jenis Kulit untuk Hasil Maksimal
Panduan Memilih Masker Wajah Sesuai Jenis Kulit untuk Hasil Maksimal (dok mureeskin)

 

4. Kulit Normal

Pemilik kulit normal lebih fleksibel dalam memilih jenis masker. Beragam masker seperti clay mask, sheet mask, atau masker berbentuk krim umumnya cocok untuk digunakan.

 

Jika kulit terasa sedikit kering, pilihlah masker berbasis krim untuk menjaga kelembapan. Namun, jika wajah sedang berminyak, masker jenis clay mask dengan kandungan tea tree atau charcoal bisa menjadi solusi yang tepat.

 

5. Kulit Kombinasi

Kulit kombinasi memiliki karakteristik yang unik karena berada di antara kulit kering dan berminyak. Oleh karena itu, pemilihan masker harus dilakukan dengan cermat agar kondisi kulit tetap seimbang.

 

Menurut Life Style Asia, pemilik kulit kombinasi disarankan untuk menggunakan dua jenis masker, yaitu masker yang mampu mengontrol minyak sekaligus menjaga kelembapan kulit. Gunakan masker dengan kandungan asam glikolat atau asam laktat untuk menyerap minyak berlebih, lalu lengkapi dengan masker berbasis gel untuk menjaga kelembapan kulit.

Baca Juga : Bangun Sahur Tanpa Alarm? Ini 9 Cara Efektif yang Bisa Dicoba!
Bagikan :