Gaya Hidup

Bahaya Merokok: Kulit Terancam Penuaan Dini dan Penyakit

Bahaya Merokok: Kulit Terancam Penuaan Dini dan Penyakit
Bahaya Merokok: Kulit Terancam Penuaan Dini dan Penyakit (dok kompas)

SURABAYA, PustakaJC.co - Merokok tidak hanya membahayakan organ-organ dalam tubuh, tetapi juga berdampak buruk pada kesehatan kulit. Zat beracun dalam rokok dapat mempercepat penuaan kulit dan memicu berbagai gangguan kulit. Bahkan, jika kamu sudah memiliki masalah kulit, kebiasaan merokok bisa memperparah kondisi tersebut.

 

Asap rokok mengandung ribuan zat berbahaya, termasuk zat karsinogenik. Paparan jangka panjang terhadap zat ini dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan serius, seperti penyakit jantung, gangguan paru-paru, hingga kanker.

 

Selain itu, merokok dapat merusak kulit dan memicu berbagai masalah kulit. Dampak ini tidak hanya dialami oleh perokok aktif, tetapi juga oleh perokok pasif atau orang yang terpapar asap rokok, yang berisiko mengalami gangguan kesehatan pada kulit.

 

Baca Juga : 5 Penyebab Mood Swing yang Wajib Kamu Ketahui!
Bagikan :