Gaya Hidup

Hati-hati! Ini Bahaya Cat Rambut Akibat Kandungan Bahan Kimianya

Hati-hati! Ini Bahaya Cat Rambut Akibat Kandungan Bahan Kimianya
Hati-hati! Ini Bahaya Cat Rambut Akibat Kandungan Bahan Kimianya (dok rukita)

SURABAYA, PustakaJC.co - Mewarnai rambut menjadi tren populer baik bagi pria maupun wanita untuk mempercantik penampilan. Namun, penting untuk memilih produk cat rambut yang berkualitas dan memperhatikan perawatan rambut setelah proses pewarnaan.

 

Bahan kimia dalam cat rambut memang dapat mengubah warna rambut, akan tetapi juga dapat menimbulkan efek samping yang merugikan.terdapat risiko kesehatan dari bahan kimia yang terkandung dalam cat rambut. Dilansir dari klikdokter berikut ini beberapa dampaknya:

 

1. Iritasi Kulit dan Alergi 

   Kandungan seperti para-phenylenediamine (PPD) dan hidrogen peroksida dapat menyebabkan iritasi pada kulit kepala, leher, hingga wajah. Reaksi alergi juga bisa terjadi, mulai dari gatal hingga pembengkakan serius, yang pada beberapa kasus dapat memengaruhi saluran pernapasan.

 

2. Rambut Rusak dan Rontok 

   Cat rambut permanen biasanya mengandung bahan kimia seperti amonia dan peroksida yang mengubah struktur alami rambut. Hal ini dapat menyebabkan rambut menjadi kering, kusam, mudah patah, dan rontok, terutama bagi mereka yang sering mengubah warna rambut ke yang lebih terang.

 

3. Risiko Kanker 

   Beberapa penelitian menunjukkan adanya potensi hubungan antara penggunaan cat rambut jangka panjang dengan peningkatan risiko kanker kandung kemih. Meski demikian, studi ini masih membutuhkan bukti lebih lanjut untuk memastikan keterkaitannya.

 

4. Efek pada Janin dan Kesuburan 

   Zat kimia dalam cat rambut yang diserap kulit kepala bisa masuk ke aliran darah ibu hamil dan berpotensi mengganggu perkembangan janin atau menurunkan tingkat kesuburan pada wanita.

 

5. Iritasi Mata dan Sistem Kekebalan Tubuh 

   Paparan bahan kimia dari cat rambut dapat memicu iritasi mata, bahkan pada beberapa kasus yang jarang, dapat menyebabkan kebutaan. Selain itu, penggunaan cat rambut juga dikaitkan dengan melemahnya sistem imun.

 

Saran Aman Menggunakan Cat Rambut

·         Gunakan cat rambut berbahan alami atau tanpa bahan kimia berbahaya. 

·         Hindari mengecat rambut saat hamil atau menyusui. 

·         Selalu lakukan uji alergi sebelum menggunakan produk baru. 

·         Konsultasikan dengan dokter untuk memilih produk yang aman sesuai kondisi kesehatan Anda.

 

Cat rambut memang mampu mempercantik penampilan, tetapi penting untuk mempertimbangkan risiko kesehatan yang mungkin terjadi. Menggunakan bahan alami sebagai alternatif bisa menjadi pilihan yang lebih aman. (nov)

Baca Juga : Mendaki Gunung: Lebih dari Sekadar Petualangan, Ini Manfaatnya!
Bagikan :