Gaya Hidup

Pj. Ketua Dekranasda Jatim Dorong Pengrajin dan Karya Jatim Mendunia

Pj. Ketua Dekranasda Jatim Dorong Pengrajin dan Karya Jatim Mendunia
Penjabat (Pj) Ketua Dekranasda Provinsi Jawa Timur Isye Sri Rahayu Adhy Karyono menghadiri pembukaan International Handicraft Trade Fair (Inacraft) 2024, di Assembly Hall, Jakarta Convention Center (JCC) Rabu (28/2).

Selain itu, Isye mendorong produk lokal untuk mendunia. Untuk itu, dibutuhkan dukungan dari pemerintah dan seluruh lapisan masyarakat demi mewujudkannya.

 

"Saya setuju sekali untuk menjadikan para pengrajin dan hasil karya kita bisa lebih mendunia. Seperti yang saya jelaskan tadi, kita harus mendukung SDM menciptakan ide-ide kreatif. Kemudian, sarana dan prasarana juga harus lebih baik karena salah satu syarat untuk mendunia adalah kualitas," katanya.

 

Di akhir, Isye berpesan agar pengrajin Jatim tetap belajar dan banyak mencari referensi-referensi lain. Sehingga, mereka bisa mendapatkan amunisi baru untuk menciptakan karya-karya lain.

Baca Juga : Berat Badan Melonjak Usai Lebaran? Simak Tips Dokter untuk Kembali Ideal
Bagikan :