Gaya Hidup

Tips Mendapatkan Tiket Pesawat Murah

Tips Mendapatkan Tiket Pesawat Murah
Dok nativeindonesia

 

Hingga beberapa tahun belakangan hal ini tidak terlalu menjadi kendala bagi masyarakat Indonesia dengan adanya Low Cost Courier (LCC), pesawat dengan biaya murah. Namun kembali lagi ke budjet, benarkah budjet perjalanan Anda akan tersedot 50 persennya hanya untuk biaya pesawat? Mari kita buktikan dan hitung bersama.

 

Anggaplah Anda hendak berlibur bersama keluarga ke Pulau Dewata. Anda dan keluarga yang berjumlah 3 orang hendak menghabiskan waktu liburan Anda yang selama 4 hari 3 malam di pulau tersebut. Dengan asumsi Anda bertempat tinggal di Jakarta, tiket Jakarta Bali kita asumsikan saja senilai Rp. 500.000/ orang atau 2 juta rupiah untuk sekali jalan, maka Anda akan membutuhkan sekitar 4 juta rupiah untuk biaya pesawat pulang pergi. Angka tersebut belum termasuk pajak bandara yang biasanya sebesar Rp. 40.000 per orang.

 

Tentunya Anda membutuhkan tempat menginap selama di Pulau Dewata Bali, oleh karena itu kita tidak boleh melupakan mengenai biaya penginapan. Bila Anda menginap di hotel, kita asumsikan Anda mengambil 2 buah kamar untuk ditempati dengan kisaran harga kamar sekitar Rp. 350.000 per malam, sudah termasuk sarapan pagi. Maka pengeluaran harian Anda untuk penginapan adalah Rp. 700.000, dikalikan 3 malam maka total pengeluaran untuk hotel adalah Rp. 2.100.000.

Baca Juga : Hindari Boros Belanja Baju dengan 5 Trik Sederhana
Bagikan :