Gaya Hidup

Mulai 1 Agustus, Begini Rangkaian Peringatan HUT Ke-78 RI

Mulai 1 Agustus, Begini Rangkaian Peringatan HUT Ke-78 RI
Keterangan Pers Bulan Kemerdekaan Tahun 2023, di Jakarta, Senin (31/07/2023). (Foto: setkab.go.id)

JAKARTA, PustakaJC.co - Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia pemerintah akan melaksanakan serangkaian kegiatan yang akan digelar pada Agustus 2023. Rangkaian kegiatan tersebut mengusung tema “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”.

 

Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara (Sesmensetneg) Setya Utama, dalam Keterangan Pers Bulan Kemerdekaan Tahun 2023, di Jakarta, seperti dilansir dari setkab.go.id, Senin (31/07/2023).

 

“Tema ini merefleksikan semangat bangsa Indonesia untuk terus melanjutkan perjuangan pembangunan, berkolaborasi bersama memanfaatkan momentum untuk mewujudkan Indonesia maju,” ujar Setya.

Baca Juga : Ini Efek Negatif Terlalu Sering Mengucapkan "Jangan" pada Anak
Bagikan :