SURABAYA, PustakaJC.co - Tidur yang cukup merupakan salah satu kunci penting dalam menjaga kesehatan. Namun bagi orang yang memiliki masalah insomnia, tidur merupakan hal yang cukup sulit untuk dilakukan
Insomnia bisa terjadi dalam jangka pendek dan jangka panjang, lebih dari sebulan. Insomnia yang berlangsung dalam jangka pendek dikenal sebagai insomnia akut, sedangkan dalam jangka panjang dikenal sebagai insomnia kronis.
Secara umum, insomnia atau kesulitan tidur bisa disebabkan oleh faktor eksternal dan faktor internal. Faktor eksternal bisa berupa suara bising, cahaya, dan ketidaknyamanan. Faktor internal dapat berupa kecemasan dan penyakit fisik.
Hal serupa juga diungkapkan oleh National Health Service (NHS). NHS mengungkapkan bahwa ada beberapa hal yang dapat menyebabkan insomnia. Sebagian di antaranya adalah stres, kecemasan, atau depresi. Beberapa penyebab insomnia yang lain adalah penggunaan alkohol, kafein, atau nikotin, kerja shift, dan jet lag.