Gaya Hidup

Gerakan Perbaiki Ekosistem Lingkungan, Khofifah Tanam 4000 Bibit Tanaman di Malang

Gerakan Perbaiki Ekosistem Lingkungan, Khofifah Tanam 4000 Bibit Tanaman di Malang
Dok humas

Dijelaskan, Kegiatan Pengkayaan Vegetasi Njulung Agro Edu Tourism ini bertujuan untuk menambah keanekaragaman hayati dengan pengkayaan jenis vegetasi, pemulihan lahan akses terbuka (bekas tambang), lalu peningkatan ekologi dan ekonomi. Secara khusus, bagi BumDes terkait dapat dilakukan pengelolaan yang berkelanjutan di Njulung Agro Edu Tourism dan peningkatan ekonomi masyarakat sekitar. 

 

"Kegiatan ini kami harapkan juga dapat  mengurangi erosi dan sedimentasi daerah aliran sungai Lesti sebagai  anak sungai DAS Brantas. Sebagai tampungan air hulu DAS Brantas. Serta sebagai perwujudan kerjasama Pentahelix," tutupnya. 

 

Untuk diketahui, Njulung Agro Edu Tourism sendiri merupakan tanah kas desa Patok Picis dan Bringin yang sebelumnya terdapat aktivitas tambang rakyat berupa tambang pasir yang cukup luas. Kemudian menjadikan lahan tersebut tidak produktif. Njulung Agro Edu Tourism berdiri di atas tanah seluas ± 38 Ha dan secara geografis, lokasinya terletak di kaki Gunung Semeru dan terdapat sungai Lesti bagian dari anak sungai Brantas yang bermuara ke waduk Sengguru. 

 

Pada kesempatan yang sama Gubernur Khofifah juga memberikan penghargaan di bidang lingkungan dalam beberapa kategori. Diantaranya Kategori Eco Pesantren diraih Pondok Pesantren RoudatuI Malikiyah Kota Probolinggo, Pondok Pesantren Mambaul Hikam Kab. Jombang, dan Pondok Pesantren Al BaituI Hikmah Tempurejo Kab. Jember. 

Baca Juga : Sejarah Hari Valentine: Dari Festival Kuno hingga Simbol Cinta
Bagikan :